Cara Kredit Mobil Agar Cepat Disetujui, etiket.id – Saat ini, membeli mobil secara kredit semakin mudah karena adanya perusahaan pembiayaan ataupun leasing yang menawarkan fasilitas kredit untuk menarik minat para calon kreditur. Membeli mobil dengan cara kredit ini lebih sering dilakukan oleh masyarakat dibandingkan dengan membeli mobil secara tunai. Karena dengan membeli mobil melalui kredit, Anda bisa mengalokasikan uang untuk kebutuhan atau keperluan lain, sehingga dana Anda tidak habis untuk membayar mobil dengan tunai.
Namun, jika Anda ingin mengajukan kredit mobil, sebaiknya perhatikan dulu beberapa hal di bawah ini. Berikut ini adalah Cara Kredit Mobil Agar Cepat Disetujui.
Menghubungi Dealer Mobil Terdekat
Apabila Anda memiliki kenalan yang bekerja di sebuah dealer mobil, jangan segan untuk menanyakan segala informasi mengenai kredit mobil tersebut. Anda bisa menanyakan kepada mereka perihal promo-promo terbaik yang diberikan oleh pihak leasing jika Anda membeli mobil dengan cara kredit. Selain itu, Anda juga harus mempertimbangkan dengan baik itu harga mobil ataupun spesifikasinya. Penting juga untuk menanyakan dengan jelas tentang proses pengajuan kredit mobil hingga mendapatkan ACC/persetujuan.
Harga Terjangkau
Cara Kredit Mobil Agar Cepat Disetujui selanjutnya adalah mengenai harga. Ketika Anda sudah mantap untuk membeli mobil, pilihlah sebuah mobil yang sesuai dengan anggaran keuangan keluarga Anda. Ada banyak sekali pilihan mobil dengan harga dan model yang sangat bervariasi. Sebaiknya pilih mobil yang memenuhi budget Anda baik itu harga atau modelnya. Jika tidak realistis, maka nantinya Anda sendiri yang akan repot dalam mengatur keuangan untuk membayar angsuran mobil tersebut.
Memilih Perusahaan Leasing Mobil
Jika Anda sudah memilih jenis dan tipe mobil, selanjutnya Anda bisa mencari tahu perusahaan leasing mana yang akan dipilih. Umumnya perusaan leasing ini akan memberikan banyak penawaran terkait kredit mobil. Sebaiknya Anda perlu berhati-hati dalam memilih perusahaan leasing.
Pilih perusahaan leasing mobil yang menawarkan harga yang cukup bersaing, bunga yang ringan, jangka waktu yang fleksibel serta memiliki harga yang jelas dan bersaing dengan kompetitornya.
Konsultasikan Skema Cicilan
Apabila Anda sudah memilih sumber pembiayaan tersebut, sebaiknya lakukan konsultasi terkait rencana kredit yang akan Anda ambil. Pastikan sesuaikan dengan kemampuan keuangan Anda. Beberapa hal yang harus Anda konsultasikan adalah :
- Uang Muka dan Besar Cicilan : Uang muka harus berdasarkan persentase dari harga mobil tersebut, umumnya sekitar 20% hingga 30%. Misalnya saja, jika Anda ingin membeli mobil dengan harga mobil sebesar 200 juta, maka uang muka yang harus Anda siapkan adalah 40 juta hingga 60 juta. Di tambah biaya administrasi dan biaya lainnya. Semakin besar uang muka, maka akan semakin besar pula peluang untuk memilih cicilan dan tenor masa kredit.
- Masa Kredit : Sebaiknya pilih masa kredit yang tidak melebihi batas ekonomi keuangan Anda. Hal ini karena empat atau lima tahun kedepan mobil perlu melakukan perbaikan, sehingga Anda juga harus mengeluarkan dana untuk perbaikan mobil tersebut. Padahal Anda juga masih memiliki tanggungan untuk membayar angsuran mobil.
- Suku Bunga : Ada beberapa hal yang harus Anda ketahui terkait dengan suku bunga kredit di pasaran. Secara teknis, ada 2 jenis suku bunga yakni suku bunga tetap atau flat rate dan suku bunga mengambang atau floating rate. Perlu Anda perhatikan, beberapa bank atau lembaga pembiayaan telah memberlakukan suku bunga tetap namun hanya di tahun awal masa kredit.
Selanjutnya setelah Anda sudah mantap memilih leasing mana yang dipilih, Anda perlu memenuhi persyaratan administrasi lengkap yang disertai dengan dokumen asli. Di beberapa wilayah, jika Anda memiliki KTP setempat maka proses pengajuan kredit Anda juga akan dipermudah. Ini karena orang yang telah memiliki KTP setempat lebih bisa dipercaya keberadaannya. Selain KTP, dokumen lain yang perlu Anda persiapkan adalah Kartu Keluarga, SIM, Laporan Gaji atau Laporan Keuangan. Biasanya perusahaan leasing mobil tidak akan mempermasalahkan hal-hal kecil seperti bank, sebab jika suatu saat terjadi kredit macet, masih ada jaminan BPKB dari mobil Anda.
Memiliki Rekening Pribadi
Sebelum Anda memutuskan untuk melakukan kredit mobil, pastikan Anda memiliki rekening pribadi yang sehat. Karena umumnya pihak leasing lebih mempercayai seluruh laporan rekening pribadi Anda. Hal ini terkait dengan 5 C yakni Character, Collateral, Capital, Conditions dan Capacity yang menjadi dasar pemberian kredit.
Demikianlah tadi diantaranya beberapa tips Cara Kredit Mobil Agar Cepat Disetujui. Semoga bisa menjadi referensi sebelum mengajukan kredit mobil. Anda dapat melakukan survei ke beberapa leasing terdekat dan terpecaya sebagai perbandingan. Tak ada salahnya untuk meninggalkan kontak Anda, dengan tujuan disaat ada penawaran baru, mereka lebih mudah menghubungi Anda. Tak jarang, justru kesempatan memiliki mobil justru datang ketika pihak leasing yang memberikan penawaran. Oleh karena itu, sikap yang tidak terburu-buru adalah hal yang penting.